Cara Menulis Angka Arab di Word Otomatis

Cara Menulis Angka Arab

Saat menulis huruf Arab di Word, ada satu masalah yakni tidak ada angka Arab di keyboard Anda. Artikel cara menulis angka arab ini solusinya.

Selayang Pandang Mengenai Angka Arab

Seseorang terkadang tidak mengetahui cara menulis angka arab di Ms. Word. Padahal dia sangat membutuhkannya, terlebih lagi jika sedang mengerjakan skripsi berbahasa Arab. 

Simak juga tutorial kami cara menulis arab di word.

Perlu Anda ketahui, bahwa sebenarnya Anda telah familiar dengan  tulisan angka arab 1-1000 atau sistem angka arab ini.

Sistem penomoran yang paling luas di dunia, (0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9) yang dirintis Eropa dan dunia Barat pada abad ke-12 M, sebenarnya hasil adaptasi dari bahasa Arab. 

Sistem ini berasal dari sistem angka Hindu-Arab, yang memiliki tiga keluarga angka. Keluarga pertama terdiri dari angka Hindu, yang digunakan di India. 

Keluarga kedua, angka Arab Barat, diadaptasi oleh dunia barat dan sekarang digunakan untuk sebagian besar perdagangan internasional. 

Terakhir, ada Angka Arab Timur, yang digunakan terutama di dunia berbahasa Arab dan apa yang akan Anda pelajari di bawah.

Arab AngkaTranskripsiNama ArabInggris Angka
0Sifrصفر0
1waaHidوا حد1
2ithnanإثنان2
3thalaathaثلاثة3
4arbi3aأربعة4
5Khamsaخمسة5
6Sittahستة6
7sab3aسبعة7
8thamaaniyaثمانية8
9tis3aتعسة9
103asharaعشرة10

Meskipun Arab ditulis dan dibaca dari kanan-ke-kiri, angka Arab ditulis dan dibaca dari kiri ke kanan, seperti dalam bahasa Inggris.

sab’a, sab’a, khamsa, arbi’a,ithnan
—–>>—–>>
angka dibaca dari kiri ke kanan

Sebelum membahas lebih lanjut, sebaiknya Anda pahami terlebih dahulu cara menulis arab di Word.

Cara Menulis Angka Arab di Word

Setelah sedikit melebar membahas sejarah angka Arab. Saatnya kita mulai panduan atau cara menulis angka arab di word. Ada beberapa langkah yang harus Anda lakukan, yaitu sebagai berikut:

1. Buka Aplikasi Ms. Word Anda

2. Tulis angka latin seperti biasa pada Word Anda.

3. Pilih opsi file dan scroll ke bawah, lalu pilih menu “option”.

4. Scroll ke bawah hingga menemukan menu “OPTION”.

5. Pilih menu “ADVANCE” dan di tampilan kanan carilah opsi numeral.

6. Ganti numeral dari “ARABIC” ke “Hindi”.

7. Ketika telah selesai menggantinya, scroll down dan klik “OK”, maka nomor yang semula berupa latin akan otomatis berganti menjadi arab.

Tampilan diatas adalah pengaturan untuk cara menulis angka Arab di Word 2010 ke atas, cara melakukan pengaturan di Word 2010 ke bawah pada dasarnya tidak berbeda yang berbeda hanya tampilannya saja.

Masih ada pertanyaan ?

Yuk konsultasikan segala pertanyaanmu dengan Admin kami!

Open chat
Chat Kami
Kami Sedang Online
Sedang terburu-buru? Gunakan jasa ketik Arab.